5 Kelebihan dan Kekurangan Gear SSS

Advertisement
Hari ini kita akan membahas gear set aftersales yang banyak sekali digunakan oleh pemilik motor, terutama motor-motor sport untuk menaikan perfoma hingga menambah penampilan motor.

Ini dikarenakan gear set SSS ini memiliki bentuk yang berlubang, ini khas gear racing. Selain itu, warna gear belakang juga cukup mengkilap seperti dilapisi krom sehingga menambah kesan racing pada sepeda motor.

Tapi apakah gear set SSS ini bisa dipasang pada semua motor ?

Ini sejatinya hanya gear set aftersales, artinya bisa dipasang secara universal. Namun sebelum anda membeli gear set ini, pastikan cek kelebihan dan kekurangan berikut. Jangan sampai anda kecewa dengan gear set ini.

Kelebihan gear set SSS


Dengan harga sekitar 320 - 350 ribu untuk satu set (rantai+gear depan belakang) tentu komponen ini menyimpan banyak kelebihan. Kelebihan tersebut antara lain ;

1. Warnanya sangat menarik


Tidak dipungkiri lagi, kalau rantai yang hitam dan beroli itu terlihat cukup tidak enak. Tapi untuk rantai SSS ini, ada berbagai pilihan warna. Ada merah, purple, gold dan lainnya, anda bisa pilih sesuai kesukaan anda.

Tapi diantara semua warna yang tersedia yang paling menjadi incaran adalah warna gold. Karena warna ini terkesan racing dan tidak menimbulkan kesan norak.

Berbeda kalau anda pilih warna merah atau bahkan purple, kesan racing malah jadi hilang. Oleh sebab itu, kalau anda berniat membeli rantai SSS gold ini anda perlu bersiap untuk mendatangi beberapa toko sparepart sekaligus. Karena pilihan warna ini yang sering kehabisan.

2. Kekuatan rantai mantap

Selain desain yang menarik, ternyata performa gear set SSS ini juga tidak bisa dianggap remeh. Karena menurut pengakuan pemilik sepeda motor, rantai ini lebih kuat daripada rantai bawaan sepeda motor.

Secara dari harga saja, sudah dibanderol lebih mahal daripada gear set aslinya. Karena untuk sekelas motor sport 150cc setidaknya harga gear set ori itu sekitar 250 ribu atau bahkan kurang. Tapi untuk SSS, bisa tembus 300 ribu. Jadi jangan kaget.

Selain kekuatan, gear set SSS juga dikenal dengan akurasi atau sangat presisi. Sehingga tidak menimbulkan suara gemercik khas rantai tua dalam waktu cukup lama.

3. Ada berbagai pilihan ukuran gear

Kalau gear set ori itu ukuran gear belakang dan depan sudah diset dari pabrikan dengan satu ukuran. Misal untuk New vixion 14/43 (14 untuk gear depan dan 43 untuk gear belakang). Namun kalau kita bicara gear set aftersales tentu kita bisa melakukan sedikit penyesuaian.

Misal anda ingin agar akselerasi motor naik, maka anda bisa pakai gear belakang yang lebih besar dari ukuran normalnya. Atau kalau mau nambah speed, maka gunakan gear belakang yang lebih kecil dari ukuran normalnya.

Disini point kelebihannya ada pada akses kita untuk melakukan tunning performa motor tanpa harus oprek mesin. Meski demikian, jangan terlalu ekstrem dalam merubah besaran gear karena efeknya bisa membuat motor jadi terlalu berat atau bahkan tidak bisa lari.

Kelemahan Gear SSS

Ternyata setelah ditelusuri, gear set SSS ini juga memiliki kekurangan. Namanya saja buatan manusia, pasti memiliki kelemahan. Dan kelemahan ini pun sebenarnya tidak terlalu mengganggu,

1. Panjang rantai biasanya tidak pas

Ini adalah kelemahan pertama, resiko dari rantai aftersales itu demikian. Karena rantai ini tidak didesain untuk satu jenis motor melainkan untuk semua motor manual. Jadi wajar kalau suatu waktu anda membeli rantai, rantai SSS ini kepanjangan.

Sehingga tidak bisa dipasang langsung, melainkan perlu dilakukan pemotongan mata rantai.

2. Harganya terlalu mahal

Untuk mereka yang berkantong tebal, harga tembus 300 ribu itu tidak masalah. Tapi bagi kita yang gajinya pas-pasan, tentu sedikit keberatan. Untuk sekedar membeli gear set SSS, bisa menabung hingga 3 bulan.

Jadi ada harga ada juga kualitas, itu yang terpenting.